Sunday, February 1, 2009

Peluang Usaha-12 : Jasa TERJEMAHAN...sekaligus pengembangan diri dan menambah kenalan.

Globalisasi punya dampak besar. Arus perpindahan manusia dari satu negara ke negara lain semakin deras. Batas teritorial seperti tanpa ada artinya sama sekali. Masing-masing negara membuka akses bagi orang-orang asing, utamanya yang berduit dan punya keahlian khusus. Dunia pariwisata yang menyedot orang asing juga ikut digenjot agar mampu menyedot devisa sebanyak-banyaknya.

Globalisasi ini di sisi lain mampu menghidupkan banyak penerjemah. Profesi penerjemah menjadi sangat sentral dalam pergaulan global. Pada bagian lain, jasa penerjemahan ini makin dekat dengan kehidupan kampus dan dunia tulis-menulis. Anda bisa menerjemahkan buku, teks, surat, brosur, makalah, artikel, kaset-kaset yang memakai bahasa asing, atau bahkan menjadi penerjemah khutbah/ceramah, dan pidato tokoh-tokoh agama atau pembicara-pembicara asing bahkan local.

Bagaimana dengan modal dasarnya? Anda tak usah repot-repot amat. Serupa dengan usaha tulis-menulis, Anda tidak perlu menyewa ruangan atau kantor khusus untuk mulai usaha ini. Anda bisa memulai dari rumah Anda sendiri. Manfaatkan ruangan belajar Anda di rumah.

Modal dasar yang Anda wajib miliki dalam usaha penerjemahan juga tak jauh berbeda dengan usaha tulis-menulis. Kalau Anda punya modal yang cukup, silakan berlangganan jaringan telefon, Anda bisa berlangganan internet. Tujuannya agar Anda bisa menerima orderan melalui email. Biasanya teks-teks terjemahan itu dikirim lewat email Anda.

Anda juga bisa memakai jasa internet untuk menerima teks-teks yang akan Anda terjemahkan. Kalau Anda punya komputer di rumah, jangan menerjemahkan di warnet. Maklum biayanya pasti akan lebih besar. Untuk menyimpan dan membawa data-data Anda ke warnet atau ke komputer milik klien Anda manfaatkan flashdisc.

Anda juga bisa memanfaatkan jasa faks di warnet atau membeli mesin faks. Anda bisa membidik faks bekas untuk menekan biaya. Kalau Anda ingin memiliki mesin faks sendiri, tentu harus memperhitungkan biaya dan rekening telefonnya. Biasanya memakai jasa faks jauh lebih mahal dan pekerjaan akan lebih panjang. Klien Anda akan mengetik kembali hasil terjemahan Anda. Sedangkan memakai pengiriman via email akan memudahkan pekerjaan klien Anda.
Kalau Anda rajin ke toko buku, carilah buku terjemahan di sana! Lihatlah alamat penerbit buku terjemahan itu. Jangan lupa catat nomor telefonnya. Dibutuhkan keberanian bagi Anda untuk menghubungi penerbit tersebut dan menawarkan jasa Anda.

Kalau Anda bertepatan kuliah di jurusan bahasa asing dan sesuai dengan bahasa dari buku yang akan diterjemahkan, kemungkinan besar Anda akan mendapat banyak order. Anda juga bisa menawarkan jasa Anda kepada production house yang sedang berupaya untuk men-dubbing film-film, telenovela, kartun, dan acara-acara televisi asing.

Cara berikut untuk menemukan klien/konsumen jasa Anda yang menggeluti teknologi informasi (TI). Biasanya, mereka terkait dengan penawaran produk sebuah produsen pasti isi situs membutuhkan terjemahan ke dalam bahasa Inggris bahkan bahasa-bahasa lainnya. Nah, di sinilah peluang Anda terbuka lebar untuk berkarya.

Terakhir, Anda bisa menawarkan jasa Anda kepada perusahaan-perusahaan yang sedang menyiapkan laporan, katalog, berita pers, berkas-berkas, teks ceramah ke dalam bahasa asing. Masih banyak cara lain yang Anda bisa tempuh. Jangan lupa lampirkan hasil terjemahan yang pernah Anda hasilkan saat membuat penawaran.

Yang pasti jasa penerjemahan sangat menggiurkan. Terlebih kalau hasil karya Anda sangat memuaskan klien/konsumen Anda. Biasanya jasa Anda dihargai per lembar, jika terjemahan itu dalam bentuk tulisan (ada dalam bentuk suara). Berapa nilai per lembar itu tergantung hasil kesepakatan Anda dengan konsumen/klien Anda.

Kalau di penerbitan, biasanya per lembar mendapat bayaran Rp 10 ribu sampai Rp 40 ribu. Sedangkan di perusahaan-perusahaan lain tergantung kesepakatan nilai proyek penerjemahan. Namun biasanya lebih besar nilainya daripada penerbit.

Kalau di house production, ada kemungkinan bayaran Anda disesuaikan atau diukur per episode atau keseluruhan film, telenovela, atau program tivi lainnya. Biasanya penerjemahan di sini jauh lebih rumit dan membutuhkan keahlian tertentu untuk menyesuaikan hasil terjemahan itu dengan gambar. Jadi, terjemahan tidak bisa bersifat leterlek atau apa adanya. Maklum antara lafal dan gambar harus pas.

Profesi ini membuahkan banyak rekan-rekan baru Anda. Mereka bisa saja orang-orang asing. Pada bagian lain, kemampuan Anda berbahasa asing biasanya ikut menaikkan gengsi Anda. Anda juga bisa memantapkan koleksi kosa kata Anda dan membantu Anda mempertajam kemampuan Anda dalam membuat kalimat, paragraf, hingga sebuah teks dalam bahasa asing. Jadi, selamat menerjemahkan!

Kalau klien/konsumen Anda sudah banyak dan reputasi Anda sudah terbentuk sejak kuliah, silakan teruskan usaha ini setelah studi Anda usai! Atau, kalau Anda mau bekerja di perusahaan, hasil karya Anda selama ini akan menjadi referensi yang bagus. Pekerjaan Anda juga bisa mempercepat laju kuliah Anda karena Anda terus melatih kemampuan berbahasa Anda.

1 comment:

  1. Boss, kalu bisa disebutkan juga berapa tarip jasa penterjemah secara kasar misalnya perlembar ? per-episode...? biar kita punya gambaran untuk menetapkan harga, thx

    ReplyDelete